Cara Membuat Sosis Solo Ayam Suwir

Cara Membuat Sosis Solo Ayam Suwir

Gambar terkait

Bahan bahan isi

1. 350 gram ayam giling.
2. 1 buah bawang putih, yang sudah di haluskan.
3. 2 buah bawang merah, yang sudah  di haluskan.
4. 2 sendok makan gula pasir.
5. 1/2 sendok teh merica bubuk.
6. 1 sendok makan margarin, untuk mentumis.
7. Garam secukupnya.
8. 100 cc santan.

Bahan bahan kulit

1. 4 butir telur ayam.
2. 300 gram tepung terigu.
3. 1 sendok teh garam.
4.  400 cc santan encer
5.  30 gram margarin, (yang sudah encer).

Cara Membuat Kulit

1. Campur tepung, telur, dan garam, lalu aduk sampai merata. Masukan santan cair sambil di aduk sampai tidak ada bagian yang menggumpal. Tuangkan mentega cair lalu aduk lagi sampai adonan licin.

2. Panaskan wajan antilengket dan sedikir minyak, kemudian ambil satu sendok sayur kecil adonan kulit. Buatlah dadar tipis hingga adonan tak tersisah.

3. untuk membuat isian, tumis bawang putih dan bawang merah yang sudah di haluskan tadi sampai harum, kemudian masukan ayam giling. Bumbu dengan merica halus, garam, gula dan santan lalu masak hingga mematang.

4. Ambil selember dadar yang sudah di siap kan tadi, kemudian ambil satu sendok adonan isi. Gulung seperti amplop dan sisihkan. Lakukan sampai seluruh dadar dan adonan isi sampai habis.

5. Kocok lepas telur ayam, kemudian lumuri sosis solo dengan telur. Panaskan manyak goreng dalam jumlah anyak, kemudian goreng sosis solo yang sudah di balut hingga matang.

Resep sosis solo ini bisa anda sajikan dengan cabai rawit hijau, saus sambal, dan saus tomat sesuai selera anda.

Selamat Mencoba

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Membuat Sosis Gulung Telur

Cara Membuat Donat

Cara Membuat Sempol Ayam